Kamis, 01 September 2011

Lebaran (31, agustus 2011)


Ceritaku hari ini aku baru lebaran loh. Dihari lebaran ini aku solat idul fitri di kampung ku Indramayu. Lebaran kali ini membingungkan sekali. Dari semenjak akan lebaran saja kita semua bingung lebaran pada hari apa dan ketika solat idul fitri di kampung ku pun semuanya pada bingung karena pengeras suara yang mereka gunakan tidak berfungsi dengan baik ya jadi aku pun bingung solatnya udah mulai apa belum karena tidak terdengar sama sekali apalagi perempuan kan di belakangan adikku saja yang paling depan karena dia laki-laki tidak terdengar. Dan menurutku lebaran tahun ini sangat lah membingungkan. Hanya karena pengeras suara yang panita solat idul fitri tidak berfungsi dengan baik warga kampung sangat terlihat kecewa sekali akan keadaan seperti itu sampai-sampai ketika pembicara yang sedang cerama saja di tinggal pulang lalu aku pun ikutin aja haha. Tapi kasihan penceramahnya di cuekin gitu. Tapi suasana pun mulai kembali menjadi gembira karena adanya "mubeng" itu bahasa jawa yang diartikannya "muter-muter" maksudnya muter muter meminta maaf kepada saudara, tetangga, dan sanak keluarga dekat. Hem mengasyikan sekali ketika acara "mubeng" itu aku sekeluarga pun keliling-keliling kampung untuk meminta maaf atau yang di sebut dalam bahasa jawa "pangapura". Hari sudah semakin siang dan aku sekeluarga pun sudah merasa lelah sekali, dan akhirnya aku dan keluarga ku pun pulang kerumah untuk beistirahat dan itu pun tepat pada jam 14.00 itu adalah waktu tidur ku hehe. Yaudah deh aku tidur sampai jam 15.30 dan setelah aku bangun sodara ku dan sepupu yang masih kecil ku dateng. Sepupu ku itu sangat lucu pipinya "tembem" pokoknya gemesin deh aku aja nyubitin terus. Sesudah aku main sama sepupuku yang masih kecil aku terkejut ayah ku datang dari Bekasi dan langsung menanyakan "mananih kado buat ayah?" Ya memang hari ini juga betepatan dengan ulang tahun ayahku lalu aku dan adikku mengambil kado untuk ayahku dan ayah langsung membuka kadonya dan ternyata.........ayahku suka dengan kado hasil "patungan"ku dengan adik-adiku, rasanya senang sekali :D. Begitu lah cerita ku dilebaran hari ini INI CERITAKU APA CERITAMU? Wasalam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini